Model Rambut Bob Panjang Wanita dan Cara Merawatnya

Model Rambut Bob Panjang Wanita dan Cara Merawatnya
Model Rambut Bob Panjang dan Cara Merawatnya

Model Rambut Bob Panjang – Tak heran jika Kaum Wanita selalu memilih model rambut yang dimilikinya untuk menjaga penampilannya agar tetap menarik dan cantik. Model rambut wanita kini sangat beragam dan diantaranya cukup susah untuk ditata dan butuh stylish yang profesional untuk membuatnya. Hal ini membuat wanita sedikit cenderung malas untuk membuat model rambut tersebut dan hanya menggunakannya di waktu tertentu saja. Jaman sekarang , telah hadir model rambut wanita yang mudah untuk dimodel dan dirawat. Salah satunya adalah model rambut bob panjang. Model rambut bob ini digunakan oleh banyak wanita selain karena kemudahan dalam pemodelannya , juga karena penampilan yang diberikan tak kalah menarik dengan model rambut yang lain. Perawatan model rambut ini pun tidak terlalu susah. Hal ini membuat model rambut bob panjang menjadi trending di masyarakat luas sekarang.

Banyak hal yang tidak diketahui oleh orang – orang mengenai model rambut bob panjang ini. Salah satu hal tersebut adalah dalam hal memaksimalkan penampilan yang diberikan model rambut ini. Berikut ini adalah hal – hal yang dapat memaksimalkan penampilan model rambut bob panjang :

1. Kesimetrisan Rambut
Dalam hal kesimetrisan , ada 2 jenis model rambut yaitu rambut yang simetris dan rambut yang tidak simetris. Model rambut bob panjang yang simetris cenderung memberikan penampilan yang rapi. Model rambut simetris ini telah ada sejak jaman dahulu. Sedangkan model rambut bob yang tidak simetris cenderung memberikan penampilan yang lebih fashion dan elegan. Model rambut ini baru berkembang akhir – akhir ini.

2. Warna Rambut
Ada 2 pilihan dalam warna rambut yaitu membiarkan rambut anda dengan warna natural rambut atau dengan memberikan semir rambut. Rambut yang disemir harus diperhatikan pemilihan warnanya. Anda bisa memilih hanya 1 jenis warna atau beberapa jenis warna yang bergraduasi sehingga memberikan penampilan yang maksimal bagi anda. Jangan sampai memilih warna yang tidak bisa menyatu satu sama lain.

Model Rambut Bob

Model Rambut Bob


Model Rambut Bob

Model Rambut Bob

Ada pun cara dalam merawat model rambut bob panjang adalah sebagai berikut :

  1. Gunakanlah sisir yang rata dan timbul. Hal ini dimaksud untuk membuat semua bagian rambut tersisir dan terlihat mengembang atau tidak lepek.
  2. Keringkanlah rambut anda setelah keramas dan gunakan handuk perlahan dari atas sampai bawah rambut agar tidak membuat rambut rusak.
  3. Gunakanlah gel rambut agar rambut anda tampak basah dan tidak tampak kusam kering.
  4. Jangan lupa selalu menyisir rambut anda tiap pagi sebelum beraktivitas atau setelah mencuci rambut agar rambut anda tampak rapi dan tidak kusut.

Hal – hal di atas perlu diperhatikan dalam penanganan model rambut bob anda agar selalu tampak dan memberikan hasil yang maksimal. Selain itu anda juga bisa menggunakan obat – obat yang bisa meningkatkan atau memberikan nutrisi bagi rambut anda. Sekian artikel mengenai model rambut bob panjang. Fashion Rambut

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel