Buat bunda. Sekarang disini saya akan bahas tentang jenis makanan penyubur yang konon bisa bikin cepat hamil. Apa sajakah menunya itu? Mari kita ulas dengan seksama..
Selain menghitung kapan masa subur datang atau masa ovulasinya, calon ibu juga sebaiknya selalu menjaga asupan nutrisi tertentu untuk menunjang kesuburan dan mempercepat kehamilan. sebab faktor makanan juga merupakan faktor yang tidak kalah penting untuk membuat calon ibu agar bisa hamil dan mendapatkan momongan.
Nah..Apakah bunda tahu ada sebagian makanan yang harus kita perhatikan jika ingin cepat hamil. Menu ini diyakini dapat menyuburkan rahim sehingga bisa menunjang terjadinya kehamilan yang cepat. Yuk lihat dibawah ini, apa saja kah makanan tersebut.
7 Makanan Penyubur Agar Cepat Hamil
Bagi Anda yang ingin cepat hamil, ada beberapa jenis makanan yang wajib dikonsumsi untuk menambah kesuburan dan mempercepat kehamilan.
1. Makanan Dengan Kandungan Asam Folat Tinggi
Makanan yang punya kandungan asam folat tinggi ternyata mampu menunjang terjadinya kehanilan yang dapat memproduksi sel telur yang cukup agar mempercepat proses kehamilan. Ada beberapa jenis makanan dengan kandungan asam folat tinggi yang bisa Anda konsumsi seperti kentang, kacang split, asparagus, olahan kedelai, tepung terigu, kuning telur, bit, brokoli kubis, pisang dan lainnya.
2. Sayuran & Buah-Buahan Organik
Supaya cepat hamil, sebaiknya calon ibu banyak mengonsumsi asupan makanan seperti sayur-sayuran dan buah-buahan organik serta menghindari makanan yang serba instan. Sayuran & buah-buahan punya kandungan nutrisi & vitamin yang dibutuhkan untuk seseorang untuk membantu sistem reproduksinya. Disamping itu, kandungan antioksidan pada buah dan sayur dapat menangkal unsur-unsur radikal bebas yang bisa memberi efek negatif bagi sistem reproduksi. Mengkonsumsi makanan-makanan yang instan atau makanan kalengan diketahui dapat menghambat tingkat kesuburan pada seseorang karena zat kimia tidak baik yang terdapat di dalamnya.
3. Makanan Yang Berserat
Makanan yang kaya dengan kandungan serat menjadikan sistem metabolisme tubuh Anda menjadi lebih lancar serta mengaktifkan gerakan usus. Dengan asupan banyak makanan berserat, maka Anda dapat meningkatkan kesuburan yang otomatis akan menunjang kehamilan. Adapun makanan dengan kandungan serat yang baik diantaranya adalah melon, gandum, kacang-kacangan, biji-bijian, beras merah & lain sebagainya.
4. Makanan Yang Melancarkan Siklus Haid
Umumnya penyebab seorang wanita mengalami susah hamil adalah siklus menstruasinya yang tidak lancar, ini seringkali dialami oleh banyak wanita. Untuk anda yang menginginkan kehamilan cobalah konsumsi beberapa jenis makanan yang mampu membantu lancarnya siklus haid dan menu makanan ini mampu menambah kesuburan seperti kacang polong, kentang manis, wortel dan lain sebagainya.
5. Produk Olahan Susu
Agar cepat hamil, Anda juga harus mengkonsumsi makanan olahan susu, karena makannan seperti ini mampu menambah produksi hormon kesuburan Anda seperti LH & FSH. Ada banyak macam produk olahan susu yang dapat dikonsumsi misalnya seperti keju, yogurt, dan susu itu sendiri.
6. Makan Ikan
Protein hewani yang terkandung di dalam ikan sangat baik dikonsumsi untuk meningkatkan kesuburan rahim wanita, dengan sering makan ikan maka Anda akan bertambah subur & bisa mempercepat proses terjadinya kehamilan.
7. Makanan Yang Mengandung Zat Besi
Makanan dengan kandungan zat besi juga perlu Anda konsumsi agar bisa cepat hamil, karena nantinya bayi akan membutuhkan banyak darah dalam proses perkembangannya. Adapun makanan-makanan yang tinggi akan kandungan zat besi adalah seperti roti, sereal, kacang-kacangan daging merah dan lain lain.
Nah, itulah 7 menu makanan agar cepat hamil dan sebagai penambah kesuburan yang wajib Anda konsumsi. Semoga bisa membantu program hamil yang sedang Anda dan pasangan jalani saat ini. Jangan lupa untuk berkonsultasi dengan dokter apabila setelah 1 tahun menikah namun tak kunjungan hamil dan punya momongan, agar dilakukan pemeriksaan secara lebih detail.
Sekian informasi dari saya.. selamat mencoba 🤗 Ibu Dan Anak Tips Sehat