Cara Membuat Masker Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Cara Membuat Masker Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat
Cara Membuat Masker Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat di Wajah

Masker Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat - Setiap wanita tentu mendambakan kulit yang cantik dan mulus. Sayangnya, karena berbagai hal, mereka bisa saja mengalami masalah kecantikan, seperti munculnya jerawat, komedo, bintik hitam, dan flek di wajah. Untuk mengatasi masalah ini, kita bisa menghilangkannya dengan menggunakan berbagai produk perawatan kulit yang tersedia di pasaran. 

Namun, untuk mengusir bintik hitam dan flek bekas jerawat, pakar kecantikan menyarankan kita untuk menggunakan masker alami seperti yang saya tulis dibawah ini:

Cara Membuat Masker Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat di Wajah

  • Untuk menghilangkan noda hitam dan bintik hitam Kita hanya perlu mempersiapkan bahan-bahan alami, yaitu :
  • Siapkan setengah sendok teh air perasan dari daun pandan
  • Satu sendok madu murni
  • Satu buah pisang
  • Seperempat sendok teh minyak zaitun, dan air perasan jeruk nipis. 
Dengan bahan-bahan tersebut, kita bisa membuat masker yang efektif dan alami untuk menghilangkan flek bekas jerawat dengan cepat. 

Untuk memudarkan bintik hitam dan noda hitam bekas jerawat pada wajah kita bisa menggunakan cara dibawah ini:
  1. Untuk membuat masker untuk menghilangkan bekas jerawat kita hanya perlu mencampurkan air perasan daun pandan dengan madu murni. 
  2. Lalu aduk kedua bahan alami ini hingga merata. 
  3. Setelahnya, kita bisa memasukkan air perasan jeruk nipis dan juga pisang yang sudah dilumat hingga halus. 
  4. Setelah semua bahan ini tercampur dengan merata, diamkan sekitar 5 menit terlebih dahulu sebelum ditambahkan minyak zaitun. 
  5. Aduk kembali semua bahan agar minyak zaitun juga tercampur dengan merata. 
  6. Masker untuk bekas jerawat pun siap untuk digunakan pada wajah anda.

  • Untuk menggunakan masker ini, kita hanya tinggal mengoleskannya pada bagian noda hitam atau bintik hitam di wajah bekas jerawat hingga merata. 
  • Diamkan sekitar beberapa menit agar berbagai nutrisi baik dari bahan alami ini merasap pada wajah. 
  • Setelah itu, bilas wajah dengan air bersih dan kemudian mengeringkannya dengan handuk.

Pakar kecantikan menyebutkan jika bahan-bahan alami ini memang sangat baik bagi kesehatan kulit terutama untuk menghilangkan bekas jerawat di wajah. 

Tak hanya bisa menghilangkan flek, bintik dan bekas jerawat yang membuat kaum hawa tidak percaya diri, bahan alami ini juga bisa mengatasi komedo secara efektif. Jika kita menggunakannya secara rutin 3 kali dalam sepekan, maka kulit pun akan menjadi halus, sehat, dan cantik.

Itulah cara membuat masker untuk menghilangkan bekas jerawat secara alami, seperti flek hitam dan bintik di wajah pun akan musnah. Jerawat Tips Cantik

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel