Panduan Diet Keto Untuk Pemula Lengkap Dengan Menunya

Panduan Diet Keto Untuk Pemula Lengkap Dengan Menunya
Panduan Diet Keto Untuk Pemula Lengkap Dengan Menunya
Panduan Diet Keto Buat Pemula

Apa Keto Diet? Diet keto atau ketogenik adalah diet sehat yang dijalani dengan pola makan rendah karbohidrat dan tinggi lemak. Beberapa studi yang mendukung metode ini mengatakan diet ketogenik dapat menurunkan berat badan dalam waktu yang cepat dan singkat namun tetap menjaga energi pada tubuh. Beberapa manfaat lain yang dapat diperoleh lewat diet keto di antaranya mencegah risiko diabetes, kanker, epilepsi, dan Alzheimer. Lantas, bagaimana cara diet keto untuk pemula? Apa saja contoh menu diet keto untuk pemula dan pantangannya?

Panduan Diet Keto Untuk Pemula

Seperti yang telah dijelaskan di atas, pola diet keto menitikberatkan pada menu makanan yang tinggi lemak dan rendah karbohidrat. Apabila konsumsi lemak normal dibatasi sekitar 20-30% dari kebutuhan harian, diet ketogenik menganjurkan asupan lemak hingga mencapai 60-70%.

Asupan makanan sumber karbohidrat pun amat sangat dikurangi hingga hanya 5% dari kebutuhan harian pada umumnya. Sebagai gantinya, karbohidrat ditukar dengan makanan tinggi protein untuk mencukupi 20 persen kebutuhan tubuh.

Pengurangan karbohidrat secara drastis ini membuat tubuh memasuki fase yang disebut sebagai ketosis. Minimnya asupan karbohidrat membuat tubuh tidak memproduksi gula darah dalam jumlah cukup untuk dibakar sebagai energi. Akibatnya, tubuh mulai memecah tumpukan lemak sebagai sumber energi cadangan.

Menu Makanan Pantangan Diet Keto

Berikut adalah daftar menu makanan tinggi karbohidrat yang jadi pantangan atau dihilangkan pada menu diet ketogenik:
  • Makanan manis: Soda, jus buah, smoothies, kue, es krim, permen, dll.
  • Biji-bijian atau tepung: Produk berbasis gandum, nasi, pasta, sereal, dll.
  • Buah: Semua buah, kecuali sebagian kecil buah seperti stroberi.
  • Kacang atau kacang polong: Kacang polong, kacang merah, buncis, dll.
  • Sayuran dan umbi akar: Kentang, ubi jalar, wortel, dll.
  • Produk rendah lemak atau diet: Produk ini seringkali mengandung karbohidrat tinggi.
  • Beberapa bumbu atau saus: Produk banyak mengandung gula dan lemak tidak sehat.
  • Lemak tidak sehat: Batasi asupan minyak nabati olahan, mayones, dll.
  • Alkohol
  • Makanan diet bebas gula: Mengandung kadar gula buatan tinggi, yang dapat memengaruhi proses keton
Contoh Menu Diet Keto Untuk Pemula

Berikut contoh menu makanan tinggi lemak yang dianjurkan masuk dalam menu diet keto Anda, yaitu:
  • Daging: Daging merah, steak, ham, sosis, bacon, ayam dan kalkun.
  • Ikan berlemak: ikan salmon, tuna, sarden, dan mackerel.
  • Telur
  • Mentega dan krim
  • Keju yang tidak diolah (cheddar, goat, cream, blue, atau mozzarella).
  • Kacang dan biji-bijian: Almond, kenari, biji chia, dll.
  • Minyak sehat: Minyak zaitun extra virgin oil, minyak kelapa, dan minyak alpukat.
  • Buah alpukat, stroberi
  • Sayuran rendah karbohidrat: Sayuran hijau, tomat, bawang, paprika, dll.
  • Bumbu: Anda bisa menggunakan garam, merica dan berbagai ramuan sehat dan rempah-rempah.
  • Yogurt full fat, susu full fat
  • 90% dark chocolate
  • Merancang menu diet keto untuk sehari-hari
Hal yang penting diingat dalam menyiapkan menu diet keto ialah pembagian antara karbohidrat, protein, dan lemaknya: 75% lemak, 20% protein dan 5% karbohidrat. Selain itu juga gunakan panduan makanan mana yang harus dihindari dan mana yang dianjurkan.

Menu Diet Keto Sederhana Untuk Pemula

Apa Keto Diet? Panduan Diet Keto Buat Pemula Lengkap
Menu Makanan dan Panduan Diet Keto

Menu Keto Diet 1

- Sarapan
Kopi hitam tanpa krimer, gula, pemanis, susu (Bisa ditambah minyak kelapa atau mentega/margarin; bisa juga “dipermanis” dengan bubuk jahe/kayumanis/vanila/cokelat)

Menu sarapan ini mengandung 84 persen lemak, 12 persen protein, dan 2 persen karbo.

- Makan siang
Dada ayam panggang dengan baluran butter (mentega) atau minyak zaitun, bumbui dengan bawang putih, merica dan garam, dan rempah lainnya sesuai selera.
Dari menu ini Anda mendapatkan 69 persen lemak, 30 persen protein, dan 1 persen karbohidrat.

- Makan malam
Setup daging sapi dengan tomat, keju parut, krim, daun bawang, mentega.
Nutrisi yang Anda dapatkan dari makan malam ini adalah 73 persen lemak, 23 persen protein, dan 3 persen karbohidrat.

Menu Keto Diet 2

- Sarapan : Milkshake atau susu full fat

- Makan siang : Salad sayur ditambahkan sedikit potongan udang atau ikan, minyak zaitun, perasan air jeruk lemon, daun mint, paprika, biji wijen dan keju

- Makan Malam : Salad sayur ditambah potongan daging, seledri, paprika, tomat dan keju

Camilan : Alpukat, apel, dan segenggam kacang- kacangan

Menu Keto Diet 3

- Sarapan : Daging berlemak tinggi seperti daging sapi atau pun kambing, tambahkan telur, tomat, paprika, seledri dan wortel

- Makan siang : Salad sayur, gunakan perasan jeruk lemon, daun mint, kacang almond, biji wijen, selada, jamur dengan minyak zaitun (bisa ditambahkan potongan dada ayam atau udang dan taburan keju)

- Makan Malam : Ikan laut, asparagus, seledri, rempah- rempah, bawang merah, bawang putih, daun bawang, keju, selada, paprika dan brokoli

Camilan : Segenggam kacang-kacangan dan buah strawberry

Ingat, Anda bisa merancang menu diet keto Anda sendiri dengan berpegang pada prinsip 75% lemak, 20% protein dan 5% karbohidrat.

Itulah artikel lengkap tentang menu makanan dan panduan diet keto untuk pemula. Semoga bermanfaat..

Sumber: Hellosehat.com

Diet Sehat Gaya Hidup

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel